Mengganti Template Blog

WBC akan membahas tentang segala hal tentang Blogging, kali ini untuk rekan WBC yang baru memulai ngeblog. Salah satu cara blogger untuk memikat pengunjungnya untuk terus berkunjung di blognya selain isi blognya juga tampilan blog (template)nya yang ramah di mata dan tata letak yang user friendly. 

Okey gan langsung ke TKP..

Yang harus dipersiapkan untuk mengganti Template Blog yaitu file xml yang dapat didownload gratis dan banyak ditemukan dengan menggunakan kata kunci "Template Blogger" di Google. Salah satunya yang saya pakai saya ambil dari http://btemplates.com/, silahkan pilih sesuai kesukaan rekan WBC kemudian download. File hasil download tersebut dalam bentuk/format .rar sehingga harus diextract dulu untuk membuka file xml nya.

Langkah selanjutnya adalah :
  • Login ke Blogger rekan WBC, akan masuk ke halaman dasbor.
  • Pilih Tata Letak > Edit HTML. Atau jika menghendaki template yang disediakan oleh blogger (bawaan dari blogger, bukan template yang sudah rekan download tadi) pilih Tata Letak >Pilih Template Baru, pilih templatenya kemudian Simpan Template.
  • Kali ini saya Pada halaman Edit HTML terdapat keterangan Edit Template, centang  Expand Template Widget (Wajib dicentang).
  • Langkah berikutnya pada Backup/Restore Template, klik Browse, pilih file xml dari template yang sudah rekan download tadi kemudian Unggah.
  • Jika sudah selesai proses unggah maka akan muncul pemberitahuan, contohnya seperti di bawah ini.

Warning: Your new template does not include the following widgets:

  • LinkList99
  • Image1
  • Image2
  • Image3
  • Image4
  • HTML99
  • HTML5
  • HTML1
  • HTML2
  • Followers1
  • HTML3
  • HTML98
  • LinkList1
  • LinkList2
Ingin mempertahankan widget ini di blog Anda atau menghapusnya?
Penghapusan widget tidak dapat diurungkan.
Pilih Pertahankan Widget dan pilih Simpan Template.
Atau jika ingin melihat preview dari perubahan template sebelum disimpan klik Pratinjau, jika sudah mantab dengan pilihan template tersebut baru Simpan template.
Sekian pembahasan dari saya semoga bermanfaat.
Salam Sukses