Ada kabar gembira dari blogger in draft, yaitu blogger akan meluncurkan fitur terbarunya yang bernama Static Page. Rekan WBC pernah denger namanya Static Page? Apa yang dimaksud Static Page itu?
Static Page atau halaman tetap adalah halaman posting yang bukan merupakan bagian dari posting blog kita. Letaknya dapat kita tetapkan sesuai keinginan kita. Static Page ini akan tetap muncul saat kita masuk ke masing-masing halaman posting blog. Biasanya Static Page ini digunakan untuk halaman About Me, Contact Us, Iklan atau apapun sesuai keinginan rekan semua. Untuk rekan yang menggunakan Wordpress mungkin sudah tidak asing dengan penggunaan fitur ini karena fitur ini sudah lama terpasang di Wordpress.
Okey langsung saja saya jelaskan bagaimana membuat statis page tersebut.
- Buka halaman Draft Blogger kemudian login dengan username dan password blogger rekan.
- Pilih Edit Entri pada halaman Dasbor.
- Pilih tab Edit Laman, dan kemudian klik tombol LAMAN BARU.
- Maka akan mucul post editor seperti saat kita menulis artikel baru, pada post artikel halaman draft blogger ada penambahan fitur translate sehingga memudahkan kita dalam melakukan proses translate pada saat posting. Silahkan isi sesuai keinginan rekan WBC semua dan jika suda selesai klik tombol TAYANGKAN LAMAN.
- Muncul halaman pilihan penempatan hasil posting tadi, apakah akan ditempatkan di Bilah samping blog (seperti sidebar), Tab Blog (Seperti Home, About, dsb), ataupun Tidak ada gadget. Jika sudah klik tombol SIMPAN DAN TERBITKAN.
- Silahkan rekan WBC perhatikan hasilnya di blog rekan.
Rekan WBC juga dapat mengatur lagi gadget static page tersebut di tab Tata Letak > Elemen Laman.
Jika rekan WBC ingin mengetahui lebih lengkapnya tentang fitur ini silahkan baca di blogger in draft.
Semoga bermanfaat gan.